Sports Injury

Klinik ini merupakan klinik terpadu dan terintegrasi yang melayani keluhan akibat cedera saat berolahraga. Layanan di klinik ini meliputi pemeriksaan dengan dokter spesialis bedah ortopedik yang berkompeten dalam penanganan cedera akibat olahraga, yang dilengkapi dengan peralatan penunjang diagnostik berupa MRI, X-Ray, dan USG. Layanan unggulan lainnya dapat melakukan operasi minimal invansif untuk cedera olahraga (rekonstruksi Anterior Cruciate Ligamen / ACL dengan Arthroskopi).
Indriati Orthopedic & Spine – Sport Injury Clinic juga menyediakan layanan untuk menangani permasalahan seputar tulang belakang. Seperti yang kita ketahui, tulang belakang adalah struktur kompleks yang menjadi dasar mobilitas dan kekuatan tubuh. Fungsi leher dan punggung yang sehat memungkinkan pergerakan lancar dan mudah. Tetapi, ketika ada kelainan bentuk, cedera, atau penyakit pada tulang belakang, kegiatan umum seperti memutar, menekuk, atau meregangkan tubuh seringkali menjadi sulit dan bahkan mungkin cenderung menimbulkan rasa sakit. Lebih dari 80% orang dewasa akan mengalami sakit punggung/sakit leher yang signifikan pada suatu waktu selama hidup. Indriati Orthopedic & Spine – Sport Injury Clinic memiliki tim dokter subspesialis spine (tulang belakang) yang siap menangani permasalahan tulang belakang.

Layanan Indriati Orthopedic & Spine – Sport Injury Clinic dilengkapi juga dengan pelayanan rehabilitasi medik guna membantu proses penyembuhan dan pemulihan dari cedera olahraga. Tersedia dokter spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi yang akan memeriksa dan membuat program terapi dan latihan, guna membantu pasien kembali ke aktivitas sehari-hari setelah pulih dari cedera. Ruang rehabilitasi medik ini dilengkapi juga dengan alat-alat terapi yang lengkap dan ruang gymnasium yang luas dan lengkap